Sejarah

Sebelum terbentuknya BPM FF UI, sebuah panitia yang merupakan panitia perumus dasar konstitusional atas wadah yang memfasilitasi kegiatan kemahasiswaan di lingkungan Fakultas Farmasi UI dibentuk. Panitia ini dinamakan Panitia Delapan. Panitia ini terdiri dari perwakilan tiap angkatan serta anggota kelembagaan yang menjabat di tingkat UI, yaitu Muhammad Irfan Hakim (2008), Yoga Octa Perdana (2008), Rindy Irsan Artomo (2009), Fadhly Hakim Mahmudi (2009), Meidi Utami (2009), Fani Octorina (2009), Aldianov Masadi Putera (2010), Abdul Basith Fitroni (2010), Nur Fatmasari (2010). Sempat mengalami penambahan amunisi dari angkatan 2011 yaitu dengan penambahan Abdelhaq Setya Subarkah dan Hendriq Fauzan Kusfanto dikarenakan dua anggota dari 2008 telah fokus untuk Penelitian Akhir di Farmasi.

Dasar dibentuknya Panitia ini adalah karena lahirnya SK MWA No.143A/H2.MWA/OTL.00.00 Pembentukan/2011 tanggal 23 November 2011 dan SK Rektor No.2408A/SK/R/UI/2011 tanggal 29 November 2011. Perubahan Departemen Farmasi FMIPA UI menjadi Fakultas Farmasi UI ini menuntut sebuah pergerakan kemahasiswaannya untuk bergerak ke tahap yang lebih tinggi pula, yakni dari tingkat departemen atau jurusan ke tingkat Fakultas. Fakultas Farmasi UI merupakan Fakultas ke 13 di Lingkungan UI.

Tugas utama yang diamanahkan kepada Panitia Delapan adalah membuat draft AD/ART IKM FF UI (Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga Ikatan Keluarga Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Indonesia) dimana AD/ART IKM FF UI ini adalah dasar hukum dari berjalannya kelembagaan yang ada di lingkungan FF UI. Banyak langkah yang dilakukan oleh Panitia Delapan yang dipimpin oleh Rindi Irsan Artomo dalam melaksanakan peran dan fungsinya yaitu melakukan Studi Banding ke Lembaga-Lembaga yang ada di lingkungan FF UI sebagai sumber refrensi dalam perumusan draft AD/ART IKM FF UI. Pada akhirnya dengan segala sumber refrensi yang didapat dan dengan penyesuaian kultur yang ada di FF UI terbentuklah draft AD/ART IKM FF UI yang siap untuk di angkat dalam Musyawarah Mahasiswa Farmasi (Musma FF UI).

% | % | % | % | % | %